Breaking News

Minggu, 11 Februari 2018

Apakah Menggambar Fanart Menyalahi Hukum Hak Cipta?

Setiap konten yang tayang di televisi maupun layar lebar pasti didaftarkan dan memiliki hak cipta yang mana produk tersebut tidak boleh diduplikat maupun ditiru mulai dari konsep hingga keseluruhan isinya.
Contohnya film anak-anak buatan Disney: Zootopia yang sempat booming beberapa waktu lalu, sehingga mendorong banyak orang untuk membuat fan art (karya dari fans) berdasarkan tokoh Zootopia tersebut.
Apakah karya dari penggemar semacam ini menyalahi aturan hukum dan dikenai royalti?





Menggambar fan art artinya menggambar dengan pose, suasana dan style yang berbeda dari sumber yang telah ada. Fan art tidaklah melanggar hak cipta karena menggambar fan art berarti terinspirasi dan bukan menjiplak.
Hak cipta akan terlanggar jika gambar yang kita buat adalah jiplakan yang persis sama dengan sumber yang sudah ada dan mengambil keuntungan dari karya jiplakan tersebut.
Sebagai contoh kita melukis kembali lukisan Monalisa karya Leonardo da Vinci tanpa izin dan menjualnya dengan harga murah, maka hal tersebut sudah termasuk pembajakan dan melanggar hak cipta.

1 komentar:

  1. ค่าย pg ทางเข้า มือถือ ใหม่ล่าสุด ความสนุกสนานร่าเริงรวมทั้งตื่นเต้นที่สุดในทางเกมคาสิโนออนไลน์ PG ปากทางเข้าโทรศัพท์มือถือใหม่ปัจจุบัน! ในปัจจุบันที่เทคโนโลยีก้าวล้ำขึ้นอย่างเร็ว

    BalasHapus